*Muhaimin Iskandar Disambut Ribuan Masyarakat Kota Binjai*
Binjai, Suaraakademis.com | Muhaimin Iskandar (Cak Imin) calon Wakil Presiden yang tergabung pada Koalisi Perubahan bersama Anis Baswedan sebagai Calon Presiden nya, dalam agenda kampanyenya Muhaimin Iskandar memilih Kota Binjai Untuk dikunjungi, sebelum tiba di Binjai Cak Imin menyempatkan diri kunjungi Kabupaten Langkat.
Jumat, 8 Desember 2023 sekitar pukul 15.30 waktu setempat, Cak Imin yang di dampingi Timnas Pemenangan AMIN dan mantan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi tiba di GOR Kota Binjai, jalan Jambi, Kecamatan Binjai Selatan.
Muhaimin Iskandar disambut langsung oleh H. Ali Umri, yang mana Ali Umri juga mencalonkan diri sebagai Anggota DPR-RI dari Partai PKB Dapil Sumut III, dan juga disambut oleh para Ketua Partai yang tergabung pada Koalisi Perubahan seperti Partai NasDem, Partai PKS, Partai Umat, serta juga disambut oleh puluhan ribuan masyarakat yang menginginkan Perubahan.
Dalam sambutan Muhaimin Iskandar mengatakan sangat bahagia bisa berada ditengah masyarakat Kota Binjai, yang mana sangat antusias dalam menuju perubahan, dan tak lupa pula Muhaimin Iskandar meminta doa dan dukungan kepada masyarakat Kota Binjai untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden Indonesia.
Muhaimin juga menyampaikan sudah saatnya Indonesia dipimpin oleh guru, yang mana calon Presiden kita Anis Baswedan ialah seorang guru dan berakhlaq mulia, yang mampu membawa Indonesia lebih baik lagi dimata dunia.
H. Ali Umri, SH. Mkn dalam kata sambutannya mengajak seluruh masyarakat Kota Binjai untuk mendukung Anis – Muhaimin (AMIN) untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2024 mendatang. Ali Umri mengatakan seraya berteriak “Anis – Muhaimin menang”
Arridhan Pranoto calon legislatif dari Partai NasDem menyampaikan kepada awak media, bahwa ia sangat bersyukur Muhaimin Iskandar datang ke Kota Binjai, yang mana kedatangan Muhaimin Iskandar ini menjadi medan magnet untuk para calon legislatif dalam mengambil hati masyarakat untuk memilih para legislatif yang mengusung Anis – Muhaimin (AMIN) pada Koalisi Perubahan, Arridhan juga optimistis AMIN akan menang dalam satu putaran.
“Kalau masyarakat mau perubahan, disini tempatnya Anis Baswedan dan Muhaimin Iskandar” Ucap Arridhan.
Penulis (DP)